Category Archives: E-Commerce

Keterbatasan E-Commerce

Keterbatasan E-Commerce
Menurut Turban et al (2006, p28), keterbatasan E-Commerce :
A. Keterbatasan teknologi :
1. Tidak ada standar yang bisa diterima dalam hal kualitas dan keamanan.
2. Bandwidth telekomunikasi yang tidak cukup.
3. Tools pengembangan software masih dalam tahap pengembangan.
4. Cukup sulit untuk mengintregasikan Internet dan perangkat lunak E-Commerce dengan applikasi dan basis data yang sudah ada.
5. Penjual membutuhkan web server khusus.
6. Pengaksesan Internet masih mahal dan tidak nyaman.
B. Keterbatasan non-teknologi :
1. Masalah keamanan dan privasi membuat pelanggan ragu untuk membeli.
2. Tingkat kepercayaan pelanggan masih kurang terhadap Ecommerce.
3. Beberapa pelanggan membutuhkan untuk merasakan dan menyentuh produknya.
4. Banyak orang yang tidak percaya pada transaksi yang tidak menggunakan kertas dan tidak bertatap muka.
5. Meningkatnya penipuan online.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...